Lalu, pada siang hari atau saat ada sinar matahari, tumbuhan akan mulai mengolah kedua bahan sebelumnya untuk dijadikan makanan berupa glukosa.
Jadi, proses memasak bisa berlangsung dengan bantuan dari sinar matahari. Itu yang membuat tumbuhan akan tumbuh mengarah ke sinar matahari.
Setelah proses memasak selesai, glukosa yang dihasilkan akan dikirim ke seluruh bagian tubuh.
Tumbuhan juga mengirim glukosa untuk menjadi cadangan makanan, yang bisa berada di batang, akar, atau buah.
Cadangan makanan ini yang kadang juga dikonsumsi oleh makhluk hidup lain seperti manusia dan hewan.
Melalui daun itu juga tumbuhan akan melepaskan oksigen yang berguna untuk bayak makhluk hidup lainnya.
Nah, itulah beberapa tahapan tumbuhan membuat makanannya sendiri dan menjadi bukti kalau tumbuhan juga butuh makan.
Baca Juga: Apa Alat Pernapasan Tumbuhan? Ini Penjelasan pada Materi Kelas 3 SD
----
Kuis! |
Apa ciri dari makhluk hidup? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR