Bobo.id - Saat belajar, teman-teman bukan hanya akan mendapatkan pengetahuan baru tapi juga banyak kosakata baru.
Seperti pada pembelajaran materi kelas 3 SD, teman-teman akan mengenal tentang makhluk hidup.
Teman-teman akan belajar tentang beragam jenis makhluk hidup yang bisa dikenali dari beberapa ciri.
Nah, dari belajar tentang makhluk hidup ini, akan ada banyak kosakata yang teman-teman dapatkan, lo.
Kosakata sendiri merupakan perbendaharaan kata yang dikenali oleh seseorang.
Sehingga kosakata setiap orang tidak selalu sama karena banyak sedikitnya kosakata akan sesuai dengan pengalaman atau pengetahuan seseorang.
Namun, memiliki banyak kosakata adalah suatu keuntungan karena bisa membantu kita berkomunikasi dengan lebih baik.
Memiliki banyak kosakata akan membantu teman-teman untuk mendeskripsikan atau menjelaskan sesuatu dengan lebih baik.
Sehingga komunikasi bisa lebih mudah berjalan saat kita bisa mendeskripsikan sesuatu dengan benar.
Bahkan kosakata yang beragam juga membantu kita untuk membuat beragam jenis tulisan dari artikel ilmiah hingga karya sastra.
Nah, dari belajar tentang makhluk hidup tentu ada banyak kosakata baru yang teman-teman temukan.
Baca Juga: Beragam Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Ayam, Materi Kelas 3 SD
Berikut akan dijelaskan 10 kosakata terkait makhluk hidup beserta penjelasan dan contoh kalimatnya.
Salah satu ciri makhluk hidup yang berarti bertambah banyaknya hewan atau makhluk hidup sejenis.
Makhluk hidup perlu berkembang biak agar tidak terjadi kepunahan atau keturunannya terus ada.
Contoh Kalimat: Bebek yang sudah dewasa akan berkembang biak dan menghasilkan telur.
Kegiatan mengambil udara dari luar tubuh dan dipilah untuk diambil gas yang diperlukan, sedangkan gas sisa kembali dikeluarkan.
Contoh Kalimat: Paus merupakan hewan yang hidup di air namun bernapas dengan paru-paru.
Makan adalah kegiatan untuk memasukan makanan ke dalam tubuh sebagai cara mendapatkan nutrisi untuk tumbuh dan bertahan hidup.
Dengan makan, makhluk hidup bisa mendapatkan energi untuk bergerak dan tumbuh secara maksimal.
Contoh Kalimat: Kura-kura itu lebih suka akan ubi daripada sayur lain yang disediakan ayah.
Tumbuh adalah hidup atau bertambah besar pada bagian tubuh tertentu atau keseluruhan.
Proses tumbuh ini juga jadi salah satu ciri dari setiap makhluk hidup dan bisa diamati dengan mudah.
Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Insang sebagai Alat Pernapasan Ikan? Materi Kelas 3 SD
Contoh Kalimat: Bunga mawar yang Bayu tanam sudah mulai tumbuh dengan baik hingga ada kuncup bunga.
Adaptasi merupakan perubahan diri makhluk hidup baik secara fungsi atau struktur, agar sesuai atau bisa bertahan dalam kondisi lingkungannya.
Atau bisa disebut sebagai penyesuaian diri pada kondisi lingkungan baru yang dihadapi.
Contoh Kalimat: Beruang selalu hibernasi pada musim dingin sebagai bentuk adapatasi atas cuaca dingin.
Bergerak merupakan cara berpindah dari satu tempat atau kedudukan dan bisa juga disebut tidak diam saja.
Bergerak pun juga menjadi salah satu ciri dari makhluk hidup. Meski begitu cara bergerak setiap makhluk hidup berbeda-beda.
Contoh Kalimat: Ular itu bergerak cepat saat akan ditangkap pawangnya.
Kemampuan makhluk hidup untuk menanggapi dan merespons rangsangan, baik berupa sentuhan, cahaya, suhu, dan lain sebagainya.
Tentunya iritabilitas ini juga jadi salah satu ciri makhluk hidup yang selalu merespons rangsangan dengan beragam cara.
Contoh Kalimat: Pak guru menjelaskan kalau ayam yang berkokok di pagi hari adalah salah satu bentuk iritabilitas hewan tersebut.
Tumbuhan adalah salah satu jenis makhluk hidup yang memiliki sel mengandung klorofil.
Baca Juga: Mengenal Makanan pada Tumbuhan sebagai Makhluk Hidup, Materi Kelas 3 SD
Contoh Kalimat: Ibu senang sekali melihat beragam tumbuhan yang hidup subur di halaman belakang rumah.
insang merupakan alat untuk bernapas pada ikan, udang, dan hewan lainnya yang hidup di dalam air.
Contoh Kalimat: Pada bagian samping kepala ikan, teman-teman bisa menemukan insang.
Paru-paru adalah sepasang organ berbentuk bulat toraks dan terdapat dalam rongga dada, serta berguna sebagai alat pernapasan.
Contoh Kalimat: Paru-paru adalah organ penting yang harus kita jaga kesehatannya.
Itulah beragam kosakata tentang makhluk hidup yang bisa teman-teman dapatkan selama belajar tentang ciri makhluk hidup.
----
Kuis! |
Apa manfaat punya banyak kosakata? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR