Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu bahwa kucing bisa menyampaikan sesuatu dengan gerakan tubuhnya?
Ini dikenal sebagai bahasa tubuh, yang bisa ditunjukkan dari ekor, mata, dan telinganya.
Yap, kucing termasuk hewan yang bisa berkomunikasi menggunakan beragam cara selain mengeong, salah satunya dengan menggerakkan telinga.
Meski jarang ada yang tahu, gerakan telinga kucing bisa memberikan maksud yang berbeda, lo.
Jika kamu merupakan pemilik kucing di rumah, maka memahami arti gerakan telinga kucing termasuk hal yang perlu dipelajari.
Ini berguna agar teman-teman bisa mengerti kapan kucing merasa terganggu, senang, bahkan takut.
Yuk, cari tahu fakta beragam arti gerakan telinga kucing dari artikel ini!
Makna Gerakan Telinga Kucing
Berikut beberapa contoh gerakan telinga kucing dan maknanya.
1. Telinga Menghadap ke Depan
Ketika kucing merasa waspada dan tertarik pada sesuatu di sekitarnya, maka telinganya akan tampak tegak dan menghadap ke depan.
Baca Juga: Beruntung, Kucing Ini Tinggal di Hotel Termahal di London, Kok Bisa?
Source | : | The Spruce Pets |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR