4. Mengatasi Iritasi Kulit
Jika teman-teman mengalami kulit yang iritasi, batu tawas bisa dimanfaatkan untuk mengatasi gejalanya, lo.
Sifat astringen pada tawas bisa bantu mengurangi kemerahan, sehingga bisa beri efek menenangkan kulit iritasi.
Tawas juga memiliki efek anti-inflamasi yang bisa bantu mengurangi peradangan dan mengurangi rasa gatal.
Untuk menggunakannya, teman-teman perlu melarutkan tawas dan celupkan kapas bersih ke dalam larutannya.
Selanjutnya, biarkan kompres mengering selama beberapa menit dan ulangi proses ini beberapa kali sehari.
5. Menghilangkan Bau Badan
Perlu diketahui, bau badan sebagian besar disebabkan oleh bakteri yang mengurai keringat di kulit, teman-teman.
Nah, tawas punya sifat antibakteri yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab bau badan ini, lo.
Sifat astringen tawas juga bantu menyempitkan pori-pori kulit sehingga mengurangi produksi keringat berlebih.
Baca Juga: Buat Tak Percaya Diri, Ternyata Ini 6 Pemicu Bau Badan yang Tidak Sedap, Apa Saja?
Hal paling utama adalah tawas dapat menetralisir bau yang tidak sedap sehingga membuat tubuh tetap segar.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR