Bobo.id - Apa perbedaan antara homonim dan polisemi?
Homonim dan polisemi dianggap sama karena merupakan beberapa kata yang bermakna ganda. Namun, sebenarnya keduanya berbeda, lo.
Pada pelajaran Bahasa Indonesia, kita akan belajar menyebutkan perbedaan antara homonim dan polisemi.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, homonim berarti kata yang sama lafal dan ejaannya, tetapi berbeda maknanya karena berasal dari sumber yang berlainan.
Kata-kata yang termasuk homonim memiliki makna yang tidak berhubungan dengan makna sebenarnya.
Contoh kata yang termasuk homonim yaitu sebagai berikut.
- Bulan
- Rapat
Baca Juga: 10 Contoh Kalimat yang Bermakna Ganda, Materi Bahasa Indonesia
- Jarak
Bersumber dari kemdikbud.go.id, polisemi yaitu bentuk bahasa (kata, frasa) yang mempunyai makna lebih dari satu.
Berbeda dengan homonim, kata yang termasuk polisemi memiliki makna yang berhubungan dengan makna sebenarnya.
Contoh kata yang termasuk polisemi yaitu sebagai berikut.
- Akar
- Kaki
- Langit
Baca Juga: 10 Contoh Kata Bermakna Ganda Termasuk Homograf, Arti, dan Kalimatnya
Dari penjelasan dan contoh di atas, inilah beberapa poin perbedaan antara homonim dan polisemi.
- Homonim yaitu kata dengan penyebutan sama dan makna berbeda, sedangkan polisemi yaitu satu kata dengan makna yang hampir sama.
- Homonim memiliki makna tidak saling berhubungan, sedangkan polisemi memiliki makna saling berhubungan.
- Homonim memiliki makna yang tidak mirip dengan makna utama, sedangkan polisemi bermakna mirip.
Nah, itulah perbedaan homonim dan polisemi.
----
Kuis! |
Apa itu homonim? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR