Bobo.id - NASA melaporkan salah satu pesawat antariksanya berhasil mengambil foto pertama layar surya raksasa di angkasa.
Pada 23 April 2024 lalu, NASA meluncurkan prototipe layar surya untuk mengorbit planet Bumi.
Layar surya merupakan teknologi yang dikenal sebagai Advanced Composite Solar Sail System yang dapat memajukan perjalanan angkasa di masa depan.
Layar surya ini menggunakan tekanan sinar matahari untuk penggeraknya.
Teknologi ini bergerak mengarah ke atau menjauhi Matahari sehingga foton memantul dari layar reflektif untuk mendorong pesawat antariksa.
Pada 29 Agustus lalu, NASA mengonfirmasi bahwa layar tersebut berhasil membentangkan dirinya di angkasa.
Namun, saat itu NASA belum memiliki bukti gambar yang menunjukkan layar surya di angkasa.
Mulai 5 September kemarin, NASA berhasil merilis gambar layar surya terbuka, yang secara resmi disebut Composite Solar Sail System.
Nah, kali ini kita akan mengenal apa itu layar surya.
Yuk, simak!
Apa itu Layar Surya?
Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Ini 5 Fenomena Langit pada September 2024
Bersumber dari space.com, layar surya tampak seperti lembaran bahan datar dan ukurannya besar.
Dalam kasus Composite Solar Sail System, layarnya berukuran setengah persegi dari lapangan tenis dengan luas sekitar 80 meter persegi.
Layar surya tersebut dapat dipasang pada pesawat antariksa selama ada partikel sinar matahari yang menghantam materialnya.
Jadi, cara kerjanya mirip dengan perahu layar di Bumi yang digerakkan oleh tekanan angin yang menerpa layarnya.
Sementara layar surya di angkasa adalah kendaraan yang digerakkan oleh tekanan sinar matahari yang menerpa layarnya.
Pada sudut-sudut tertentu layar surya dipasang kamera untuk memantau bentuk dan simetrinya selama penyebaran.
Uniknya, dengan layar yang besar, pesawat ruang angkasa ini dapat terlihat dari Bumi jika kondisi pencahayaannya tepat.
Setelah terpapar sinar matahari, cerahnya akan seterang Sirius, bintang paling terang di langit malam.
Bagaimana Cara Sampai di Angkasa?
Lalu, bagaimana teknologi layar surya berukuran sekitar 80 meter persegi ini bisa sampai ke angkasa?
Advanced Composite Solar Sail System (ACS3) NASA melakukan perjalana ke ruang angkasa pada tanggal 24 April 2024 dengan kendaraan Electron milik Rocket Lab.
Baca Juga: Ada Bintang yang Bergerak Meninggalkan Galaksi Bimasakti, Apa Namanya?
Pada akhir Agustus lalu, NASA menyampikan bahwa operasi misinya sudah melakukan verifikasi bahwa teknologi tersebut telah sampai di ruang angkasa.
Teknologi ini merupakan percobaan untuk merancang sistem layar surya komposit berskala lebih besar di masa depan.
Fungsinya untuk satelit peringatan dini cuaca antariksa, misi pengintaian asteroid dan benda kecil, dan misi untuk mengamati wilayah kutub matahari.
Letak layar surya pada orbitnya kira-kira sekitar dua kali ketinggia ISS (International Space Station).
Itulah fakta mengenai layar surya, teman-teman.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa nama layar surya yang berhasil dipotret NASA? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR