Bobo.id - Seni rupa merupakan cabang seni yang bis kita nikmati dari tampilan secara fisik atau visual.
Pada materi kelas 3 SD kurikulum merdeka, teman-teman akan belajar tentang kesenian salah satunya adalah seni rupa.
Dalam belajar seni rupa, teman-teman perlu tahu beragam unsur dasar dari cabang kesenian ini.
Pertama, mari paham apa itu seni rupa? Seni rupa adalah seni yang diungkapkan atau dibuat menggunakan media rupa visual.
Sehingga untuk menikmati seni rupa, kita hanya perlu melihat dan merasakannya.
Seni rupa juga sering disebut sebagai seni pengantar cabang seni rupa yang sangat beragam.
Nah, seni rupa terbagi menjadi seni patung, desain pakaian, kerajinan tangan, lukisan, dan lain sebagainya.
Setiap jenis itu akan menggunakan beragam unsur dasar yang sama dan akan dijelaskan berikut ini.
Titik adalah unsur terkecil pada sebuah karya seni rupa dan berguna untuk menciptakan unsur lainnya.
Unsur titik akan disusun atau berderet hingga menjadi sebuah garis yang merupakan unsur berikutnya.
Namun, unsur titik juga bisa digunakan tanpa satuan garis, seperti pada karya pointilis.
Baca Juga: Beragam Jenis Garis dalam Seni Rupa, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Karya ini akan menunjukkan sebuah gambar karena dibuat dengan mengatur kerapatan pada setiap titik.
Unsur selanjutnya adalah garis yang merupakan unsur penghubung antartitik hingga membentuk sebuah gambar.
Dari garis ini juga bisa membentuk unsur lain yaitu bidang atau bentuk lainnya.
Tapi seperti unsur titik, garis juga bisa digunakan menjadi sebuah karya sendiri yaitu sketsa.
Unsur bentuk adalah satu unsur yang bisa dilihat pada karya seni rupa dua dimensi.
Unsur ini biasa digunakan untuk membuat sebuah karya seni dalam bentuk gambar, lukisan, desain grafis dan lain sebagainya.
Unsur lain dari cabang seni rupa adalah unsur bidang yang merupakan perkembangan dari bentuk.
Unsur ini merupakan satuan garis yang ujungnya saling bertemu hingga membentuk suatu area yang tertutup.
Pada karya dua dimensi unsur ini disebut bentuk sedangkan dalam karya tiga dimensi disebut dengan bidang.
Sebuah bidang seni bisa terdiri dari beberapa susunan yaitu panjang, lebar, tinggi, hingga kedalaman.
Ada juga unsur ruang yang pada karya dua dimensi punya sifat semu. Unsur ruang ini bisa dibagi menjadi dua jenis yaitu ruang positif dan ruang negatif.
Baca Juga: Belajar Mengubah Kalimat Aktif Jadi Kalimat Pasif, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Ruang negatif adalah ruang yang berada di luar berbagai bidang atau volume. Sedangkan ruang positif adalah ruang yang ada di dalam bidang atau volume.
Penggunaan ruang ini akan memberikan kesan tertentu sesuai yang ingin disampaikan seniman dalam karyanya. Sehingga unsur ruang juga cukup subjektif pada setiap seniman.
Gelap terang juga jadi salah satu unsur dalam seni rupa yang membuat sebuah gambar menjadi realistis atau seperti aslinya.
Dalam pemberian gelap terang, seniman akan memperhatikan arah cahaya yang ditangkap dengan begitu akurat.
Keberadaan unsur ini sangat penting karena membuat sebuah karya jadi lebih seimbang.
Tekstur adalah unsur yang membuat karya seni tidak hanya dinikmati secara visual, tapi juga bentuknya.
Tekstur juga merupakan suatu permukaan yang bisa terasa saat diraba, namun dalam seni dua dimensi tekstur ini hanyalah semu.
Dalam karya seni dua dimensi tekstur hanya akan memberikan persepsi raba kepada orang saat melihatnya.
Terakhir adalah unsur warna yang merupakan unsur paling mencolok pada sebuah karya seni rupa.
Warna memberikan nilai estetik yang sangat subjektif pada pencipta setiap karya seni.
Unsur warna dibagi menjadi beberapa bagian, pertama warna sebagai hasil dari karya seni rupa.
Baca Juga: Belajar Konversi Satuan Ukur Panjang, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Kedua, warna memiliki value atau gelap terang dan warna memiliki intensitas atau berkaitan dengan kuat lemahnya suatu warna dalam sebuah karya.
Dengan memperhatikan delapan unsur dasar itu, teman-teman bisa lebih mengenal tentang karya seni rupa.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Bagaimana kita menikmati karya seni rupa? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR