Bobo.id - Menangis merupakan salah satu cara menunjukan emosi yang tentunya bisa dilakukan siapa saja.
Namun sayangnya, setelah menangis ada beberapa efek tertentu yang akan terlihat dan dirasakan.
Setelah menangis, beberapa orang bisa mengalami mata bengkak hingga rasa pusing atau sakit kepala.
Tapi kenapa rasa pusing muncul setelah menangis? Mari cari tahu penyebabnya.
Alasan Rasa Pusing Muncul Setelah Menangis
Rasa pusing setelah menangis sebenarnya muncul karena ada beberapa penyebab yang berbeda.
Sehingga tidak bisa diketahui pasti penyebab mana yang membuat kita merasa pusing setelah menangis.
Jadi, mari simak beberapa alasan seseorang merasa pusing setelah menangis.
1. Stres
Dikutip dari Hellosehat, alasan pertama yang membuat kita merasa pusing setelah menangis adalah stres.
Menangis yang disebabkan hal buruk akan memunculkan emosi negatif yang mendalam.
Baca Juga: Apa Bedanya Sakit Kepala Mirgrain dan Vertigo? Begini Penjelasannya
Kondisi itu yang kemudian membuat kita mengalami stres hingga tubuh melepaskan hormon stres atau kortisol. Nah, hormon inilah yang menyebabkan rasa sakit kepala muncul.
Selain itu, dalam sebuah penelitian ditemukan juga kalau air mata saat sedihlah yang menyebabkan pusing berbeda dengan menangis saat terharu atau memotong bawang.
2. Otot Menegang
Bukan hanya stres, sakit kepala setelah menangis juga bisa disebabkan oleh adanya otot yang menegang selama menangis.
Saat menangis, otot di bagian leher bawah, kepala bagian belakang, hingga rahang akan menjadi kaku.
Nah, bila ini terjadi dalam waktu yang lama, maka otot yang kaku terus menerus ini bisa menyebabkan sakit kepala yang terasa tegang.
Sakit kepala akibat otot menegang ini akan terasa seperti nyeri yang terikat kencang di bagian kepala hingga terasa sakit saat ditekan.
3. Dehidrasi
Penyebab lain dari pusing setelah menangis adalah terlalu banyaknya air mata yang keluar hingga dehidrasi.
Jadi, saat tubuh kekurangan cairan, maka otak akan menyusut atau berkontraksi.
Kondisi itu akan menyebabkan saraf di otak tertekan hingga timbulkan rasa sakit.
Baca Juga: Mengapa Sinar Matahari yang Terik Bisa Bikin Sakit Kepala? Ini Alasannya
4. Gangguan Saraf Simpatik
Menangis karena stres juga bisa menyebabkan sakit kepala sebelah atau migrain.
Sakit kepala ini terjadi karena adanya gangguan pada sistem saraf simpatik.
Menangis akan membuat sistem saraf otonom yang berhubungan dengan sisitem saraf simpatik menjadi aktif.
Sistem saraf ini membuat kita berpikir untuk melawan atau menghindari penyebab rasa takut saat cemas atau stres.
Kondisi itu yang kemudian membuat rasa sakit kepala sebelah muncul dan terasa tidak nyaman.
Jadi, itulah beberapa penyebab rasa pusing muncul setelah menangis yang ternyata umumnya terjadi saat menangis dalam kondisi sedih.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa saja efek yang muncul setelah menangis? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!'
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Kenapa Air Sering Tumpah saat Kita Memindahkannya dari Gelas? Ini Penjelasannya
Source | : | hellosehat |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR