Bobo.id - Energi dibutuhkan manusia dalam berbagai keperluan termasuk untuk bertahan hidup, lo.
Dengan peran pentingnya, teman-teman perlu menghargai dan mensyukuri keberadaan energi dengan salah satu caranya adalah menghemat energi.
Pada materi kelas 3 SD kurikulum merdeka, teman-teman akan belajar tentang beragam hal mengenal energi.
Tapi kali ini, kita akan membahas lebih banyak tentang cara menghemat energi di sekitar kita.
Pertama kita harus memahami dulu apa saja yang termasuk dalam jenis energi, sehingga teman-teman bisa menentukan cara menghematnya.
Energi merupakan kemampuan untuk melakukan suatu kerja atau usaha. Sehingga sebuah benda bisa dikatakan memiliki energi bila mampu menghasilkan gaya.
Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) energi adalah daya atau kekuatan yang bisa digunakan untuk melakukan berbagai proses kegiatan.
Energi juga disebut sebagai bagian suatu bahan atau tidak terikat pada bahan atau disebut juga tenaga.
Berdasarkan asal katanya, energi merupakan kata yang berasal dari bahasa Yunani yaitu en yang berarti di dalam dan ergon yaitu kerja.
Sehingga menurut asal katanya, energi merupakan kemampuan untuk melakukan pekerjaan dan berbagai bentuk kegiatan.
Jadi, kegiatan kimia, elektrik, radiasi, hingga termal bisa menjadi bagian dari energi.
Baca Juga: Bagaimana Air Menjadi Energi Listrik? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
Ada banyak jenis energi di sekitar kita, yang perlu kita hargai dengan cara menghematnya, bagaimana cara menghemat energi?
Ada beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk menghemat energi yang ada di sekitar kita.
- Mematikan keran air setelah tidak digunakan.
- Mematikan barang elektronik saat tidak digunakan.
- Menggunakan lampu hanya saat dibutuhkan atau pada malam hari.
- Membuka jendela untuk mengurangi penggunaan AC dan kipas angin.
- Membuka tirai atau gorden pada pagi hingga siang hari untuk mendapatkan cahaya di dalam ruangan.
- Mengambil makanan sesuai dengan kebutuhan makan.
- Tidak mandi terlalu lama.
- Bepergian menggunakan transportasi umum.
- Mengganti lampu dengan jenis yang hemat energi.
Baca Juga: Apa Sumber Energi di Sekitar Kita? Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
- Menanam tanaman di halaman rumah untuk buat udara segar.
- Mengatur suhu kulkas sesuai dengan kebutuhan.
- Berjalan kaki atau menggunakan sepeda saat bepergian jarak dekat.
- Menampung air hujan untuk keperluan menyiram tanaman atau mencuci kendaraan.
- Melakukan daur ulang sampah yang ada di sekitar kita.
- Mematikan berbagai perlengkapan elektronik saat bepergian.
Dengan melakukan beberapa cara itu, teman-teman bisa menghemat penggunaan berbagai sumber energi yang sangat berguna.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Dari yang dimaksud dengan energi menurut KBBI? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR