"Beres, Pak Tobi! Simsalabim!"
Gambar daun cocor bebek berubah menjadi daun asli, terbang dari papan tulis, dan jatuh di tangan Nirmala.
"Nah, coba perhatikan baik-baik bentuk daunnya. Agak tebal, kan? Kalau daun dimemarkan, keluar airnya. Biasanya, daun dikompreskan ke dahi dan terasa dingin." jelas Nirmala.
Kemudian daun itu diterbangkan ke arah kurcaci yang bertanya.
"Wah, iya ya! Daunnya agak tebal!"
Daun terbang lagi ke arah Glegek.
"Wah iya, tebal!" seru Glegek. Kemudian daun itu terbang ke kursi Oki yang sedang sibuk melamun.
"Oki, kamu tahu itu daun apa?" tanya Pak Tobi.
"Hmm nyam.. nyam... daun donat! Daun donat Pak Dobleh memang enak!" jawab Oki sesuai dengan bayangannya.
"Hahahah! Oki ngaco!" tawa para kurcaci.
"Oki, kamu jangan melamun saja!" seru Pak Tobi.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Felip Lupa Hari #MendongenguntukCerdas
Keren! Anak-anak Jenius Ciptakan Kota Ramah Lingkungan Lewat Game di National Coding Competition 2024
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR