Bobo.id - Pada materi Bahasa Indonesia kelas 5 SD, kita akan mengamati dan membaca brosur Museum Vredeburg.
Saat berkunjung ke museum, biasanya kita akan mendapatkan brosur yang berisi informasi tentang museum itu.
Kalau mendapat brosur, jangan langsung dibuang. Sebaiknya, perhatikan brosur museum itu dengan seksama.
Sebab, di brosur, ada banyak sekali informasi. Mulai dari jam buka, harga tiket, peta lokasi, keterangan, dan lainnya.
Jadi, kalau teman-teman ingin berjalan-jalan di museum, tidak tersesat. Sebab, ada peta lokasi di brosur itu. Hihi.
Nah di halaman 138-140, kita akan mengamati brosur salah satu museum di Yogyakarta. Yap, Museum Vredeburg!
Museum Benteng Vredeburg adalah museum bersejarah Indonesia, letaknya di Titik Nol Kilometer Yogyakarta.
Di brosurnya, kita bisa melihat waktu kunjungan, harga tiket, koleksi, hingga peta lokasi Museum Vredeburg.
Yap, di brosur itu, kita bisa mengetahui umum tentang Museum Vredeburg. Untuk itu, baca brosur museum itu, yuk!
Setelah mengamati dan membaca brosur Museum Vredeburg, kita diminta menjawab pertanyaan di halaman 141.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Yuk, simak!
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Indonesia Halaman 130, Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka
Jawaban:
Museum Benteng Vredeburg berada di Kota Yogyakarta, tepatnya di Titik Nol Kilometer Yogyakarta.
Informasi ini bisa langsung kita dapatkan ketika melihat bagian sampul brosur. Yap, di halaman pertama!
Jawaban:
Di brosur halaman kedua, kita bisa menemukan informasi terkait harga tiket masuk Museum Benteng Vredeburg.
Untuk satu orang dewasa yang akan masuk ke Museum Benteng Vredeburg, harus membayar Rp 3.000,00.
Jawaban:
Sama seperti informasi terkait harga tiket, informasi waktu kunjungan juga ada di halaman kedua brosur.
Di waktu kunjungannya, kita bisa mengetahui kalau Senin tutup. Artinya, kita tak bisa berkunjung di hari Senin.
Jawaban:
Harga tiket anak Rp 2.000 dan dewasa Rp 3.000. Artinya, perbedaan harga tiket anak dan dewasa yakni Rp 1.000.
Baca Juga: Hari Museum Nasional Diperingati Tiap 12 Oktober, Bagaimana Awal Mulanya?
Jawaban:
Informasi terkait jalur komunikasi ini bisa kita temukan di brosur halaman ketiga. Jalur komunikasinya, antara lain:
Jawaban:
Dari gerbang timur, kita bisa lurus hingga lewat Diorama 1 dan 2, kemudian belok kanan. Diorama 4 ada di pojok kanan.
Jawaban:
Letak Diorama 2 berada di samping Diorama 3 dan di seberang diorama 1. Dari gerbang timur, Diorama 2 ada di kiri jalan.
Jawaban:
Diorama 1 berisi tentang peristiwa perjuangan Pangeran Diponegoro sampai masa pendudukan Jepang di Yogyakarta.
Sedangkan Diorama 3 berisi peristiwa Perjanjian Renville hingga pengakuan kedaulatan Republik Indonesia Serikat.
Jawaban:
Baca Juga: Arti Kosakata Teks 'Museum Manusia Purba Sangiran', Materi Kelas 6 SD
Dari Benteng Vredeburg, kita bisa melewati Jl. Panembahan Senopati kemudian belok kiri menuju Jl. Pangurakan.
Jawaban:
Gedung yang berlokasi di seberang Museum Benteng Vredeburg adalah Gedung Bank Indonesia dan Kantor Pajak.
Nah, itulah alternatif untuk menjawab soal dari brosur Benteng Vredeburg di halaman 141. Semoga bisa bermanfaat, ya!
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa saja yang bisa kita temukan pada brosur museum? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Perilaku Melanggar Peraturan Tidak Tertulis di Sekolah, Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR