Nah, analisis atau pengolahan data inilah yang menggunakan perangkat teknologi informasi dan komunikasi.
Dalam informatika, data disimpan dalam bentuk yang dapat diproses komputer, seperti teks, gambar, dan suara.
Data dapat bersifat kualitatif yang berarti menggambarkan sesuatu atau kuantitatif yang berupa informasi numerik (angka).
Data dapat direkam atau di-input, disimpan, dan ditampilkan, seperti fitur galeri pada ponsel teman-teman, lo.
Peralatan untuk mengumpulkan data seperti kamera untuk foto, smartwatch untuk data gerak tubuh, dan lainnya.
Data komputer itu membutuhkan ruang khusus sebagai penyimpanan yang dapat dihitung sebagai satuan data, lo.
Satuan data menggambarkan jumlah data dan ukuran ruang yang digunakan data dalam suatu penyimpanan.
O iya, satuan data dalam komputer sendiri terdiri dari enam jenis. Berikut ini bentuk satuan data dan penjelasannya:
Sebagai informasi, byte adalah unit terkecil yang dapat diakses oleh komputer. Dalam satu byte terdiri dari 8 bit.
Apa arti dari bit, Bo? Bit (binary digit) bisa berarti unit data biner yang nilainya terdiri dari 1 (satu) dan juga 0 (nol).
Setelah byte, satuan data yang bisa kita temukan selanjutnya dalam informatika adalah kilobyte atau disebut KB.
Baca Juga: 5 Contoh Kegiatan Sehari-hari yang Dibantu Komputer, Materi Informatika
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR