Bobo.id - Mengapa kita harus meletarikan kesenian tradisional?
Pertanyaan di atas terdapat dalam pelajaran PPKN untuk Sekolah Dasar kelas IV.
Indonesia yang kaya akan keberagaman memiliki banyak jenis kesenian tradisional dari berbagai daerah.
Kesenian tradisional adalah unsur seni yang telah menjadi bagian hidup masyarakat dalam suatu kelompok/suku/bangsa tertentu.
Sebagai bentuk kekayaan budaya, kesenian tradisioanal harus dilestarikan. Tapi, apa alasannya?
Pada pelajaran PPKN, kita akan belajar menjelaskan mengapa kita harus melestarikan kesenian tradisional.
Yuk, temukan penjelasan lengkapnya dari artikel ini!
Melestarikan kesenian tradisional merupakan salah satu bentuk kewajiban warga negara.
Di dalam UUD 1945 Pasal 28I ayat (3), ada berbunyi "Identitas budaya dan hak masyarakat tradisional dihormati selaras dengan perkembangan zaman dan peradaban."
Artinya, masyarakat tradisional yang masih melestarikan kebudayaan dan tradisi harus dihormati oleh semua warga negara.
Oleh karena itu, setiap warga negara harus melestarikan beragam bentuk kebudayaan, termasuk kesenian tradisional.
Baca Juga: Contoh Kesenian Tradisional Indonesia, dari Wayang Kulit hingga Lenong Betawi
Berikut ini beberapa alasan mengapa kita harus melestarikan kesenian tradisional.
1. Menjaga identitas budaya.
2. Wujud bangga terhadap budaya lokal.
3. Memelihara kekayaan budaya.
4. Mempelajari pengetahuan dan wawasan nusantara.
5. Mempelajari keterampilan.
6. Melestarikan tradisi.
7. Menghargai seni dan kreativitas daerah.
8. Mempererat hubungan sosial antarwarga masyarakat.
9. Mendukung pariwisata dan ekonomi kreatif.
10. Menumbuhkan rasa cinta tanah air.
Baca Juga: Apa Unsur Seni Rupa yang Digunakan pada Seni Patung? Materi Kesenian
Berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melestarikan kesenian tradisional.
1. Menghadiri acara tradisi atau upacara adat.
2. Memeriahkan pawai budaya.
3. Melihat banyak pertunjukkan tari daerah.
4. Mengunjungi sanggar tari.
5. Berkontribusi dalam acara kesenian daerah.
6. Belajar tari daerah.
7. Mengenal permainan tradisional.
8. Mengenal alat musik tradisional.
9. Mempelajari dan memainkan alat musik tradisional.
10. Belajar lagu-lagu daerah.
Baca Juga: 5 Macam Gerak Tari dan Contohnya, Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa itu kesenian tradisional? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR