Jika tidak ingin menggunakan produk kimia, teman-teman bisa mencoba alternatif alami, seperti menempatkan beberapa kantong berisi silica gel, arang aktif, atau biji kopi di dalam lemari.
Bahan-bahan ini ampuh menyerap kelembapan sehingga lemari tetap kering. Dengan demikian, risiko tumbuhnya jamur pada baju putih dapat diminimalkan.
4. Jangan Simpan Baju Terlalu Padat
Memadatkan baju di dalam lemari bisa membuat sirkulasi udara di antara pakaian menjadi buruk.
Lemari yang penuh sesak dapat menyebabkan panas dan kelembapan terjebak, menciptakan kondisi yang tepat bagi jamur untuk tumbuh.
Oleh karena itu, aturlah baju di dalam lemari dengan cukup ruang di antara setiap helai agar sirkulasi udara tetap terjaga.
Sebaiknya, pisahkan baju putih dari pakaian lain yang warnanya kuat untuk menghindari risiko kelunturan.
Jika memiliki banyak baju putih, teman-teman bisa menggantungkannya atau melipatnya dengan rapi agar tidak terlalu menumpuk.
5. Cuci dan Jemur Secara Berkala
Jika baju putih jarang dipakai dalam waktu lama, cucilah dan jemur baju tersebut secara berkala.
Baju yang tidak dipakai dalam jangka waktu lama bisa menjadi lembap karena paparan udara di dalam lemari.
Baca Juga: Punya Pakaian Putih? Pakai 3 Trik Mencuci Ini agar Baju Tidak Cepat Menguning
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR