"Wow...itu Gigan si raksasa berbulu," teriak seekor katak kecil. Gigan datang membawa satu loyang berisi kue pai yang sangaaat besar.
"Hallo... semuanya! Hari ini, aku datang untuk mengucapkan terima kasih atas kebaikan kalian kepadaku," sapa Gigan kepada penduduk desa yang berkumpul di tengah desa.
"Wah..., terima kasih Gillian! Tapi, dari mana kau mendapat bahan sebanyak itu untuk membuat kue pai raksasa?" tanya Pak Kepala Desa heran.
"Oh... kue ini kubuat dari bahan-bahan yang kalian berikan kepadaku kemarin. Setelah kue pai ini jadi, tiba-tiba kue ini membesar dengan sendirinya. Aku lupa! Loyang kue milik nenekku adalah loyang ajaib. Apapun yang kumasak akan membesar sesuai dengan ukuran tubuhku. Meskipun bahannya hanya sedikit," jelas Gigan.
Penduduk desa sangat gembira. Pak Kepala Desa berseru terharu,
"Sekarang, mari kita adakan pesta untuk bersyukur kepada Tuhan..."
"Ayooo..." sambut Gigan dan penduduk desa katak gembira.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | dok. Majalah Bobo |
Penulis | : | Vanda Parengkuan |
Editor | : | Vanda Parengkuan |
KOMENTAR