Bobo.id - Setiap hewan punya cara yang berbeda dalam menghadapi predator dan cuaca yang ekstrem.
Bicara soal cuaca ekstrem, ada 5 hewan yang hidup di tempat panas. Bahkan, tempat yang mereka tinggali itu masuk ke dalam tempat terpanas di Bumi. Wow!
Kira-kira, hewan apa saja yang sanggup hidup di tempat terpanas di Bumi? Kita cari tahu, yuk!
Pupfish
Pupfish adalah ikan kecil yang tinggal di Amerika dan Karibia.
Ikan yang bisa hidup di air tawar dan air payau ini termasuk hewan tangguh.
Tiga jenis pupfish di bawah ini bisa hidup di tempat yang suhu airnya mencapai 40 derajat celcius. Padahal, kebanyakan ikan hidup di dalam air bersuhu 25 – 30 derajat celcius.
Keledai Liar
Keledai liar hidup di daerah Ethiopia bagian utara. Di sana, kedelai liar disebut dibokali. Suhu di tempat ini bisa mencapai 48 derajat celcius saat musim panas.
Di hari biasa suhunya mencapai 33 derajat celcius. Suhu panas ini membuat tumbuhan kesulitan untuk tumbuh dan banyak penduduk yang kelaparan.
Bagaimana cara kedelai liar hidup?
Kedelai yang hidup di sana punya beberapa cara untuk mengatasi panas, seperti:
Rubah Ruppell
Rubah ini hidup di Lut Desert, Iran. Pada tahun 2005, suhu di tempat ini mencapai 70,7 derajat celcius. Itu adalah suhu terpanas yang pernah ada di permukaan Bumi.
Agar bisa hidup di tempat ini, rubah ruppell pun melakukan beberapa hal, seperti:
O iya, rubah ruppell punya tubuh kecil yang bisa membantu menghilangkan panas. Semakin kecil tubuh seekor hewan, semakin sedikit juga panas yang diserap.
Greater Bilby
Australia merupakan salah satu benua yang memiliki banyak tempat panas.
Pada tahun 2003, tanah tandus di Queensland pernah mencapai suhu 69,4 derajat celcius.
Untuk menghindari panas yang ekstrem itu, greater bilby akan bersembunyi di dalam lubang buatannya.
Lubang yang mereka buat biasanya berada 2 meter di bawah permukaan tanah.
Burung Beo Malam
Selain greater bilby, Australia punya hewan lain yang tahan panas.
Ia adalah burung beo malam. Burung ini punya kebiasaan yang sama dengan burung hantu, yakni diam di siang hari dan terbang di malam hari.
Kebiasaan yang mirip burung hantu itu bertujuan untuk menghindari suhu ekstrem yang muncul di siang hari. Unik, ya, Teman-teman!
Nah, Teman-teman, itulah 5 hewan yang hidup di tempat panas. Luar biasa, ya, mereka!
Sumber: nationalgeographic.co.id, Foto: intisarionline, Creative Commons
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR