Batuk adalah salah satu kondisi yang bisa dialami oleh siapa saja. Sebenarnya, batuk adalah cara tubuh kita untuk melegakan tenggorokan dan mengusir segala hal jahat yang mengganggu pernafasan.
Ada berbagai jenis batuk yang harus kita kenali agar tepat mengatasinya. Apa saja itu?
Batuk Asma
Sesuai namanya, batuk ini muncul pada penderta asma. Biasanya batuk kering yang diikuti oleh mengi (suara yang dihasilkan saat bernafas). Batuk ini terjadi karena pada penderita asma terjadi peradangan pada saluran pernafasan. Batuk ini pun bisa semakin parah di malah hari atau pada saat udara menjadi lebih dingin.
Asam Lambung
Ternyata, gangguan pada asam lambung juga bisa menyebabkan batuk. Gangguan ini lengkapnya disebut GERD atau gastroesophagal reflux disease, yaitu kondisi asam lambung yang tidak normal, bahkan naik hingga ke tenggorokan sehingga menyebabkan batuk. Batuk pun akan semakin parah ketika sedang makan atau tidur.
Post-nasal drip
Batuk pada kondisi ini terjadi karena lendir yang ada di sekitar hidung dan tenggorokan terlalu banyak. Lendir ini kemudian menyumbat saluran pernafasan sehingga batuk terjadi. Batuk ini bisa juga terjadi karena suhu dingin atau alergi terhadap sesuatu. Batuk juga disertai dengan bersin-bersin.
Sakit pada Paru-Paru
Batuk juga bisa terjadi karena penyakit paru-paru, yaitu Penyakit Paru Obstruktif Kronik atau yang disingkat PPOK. Penyakit ini terjadi karena penyumbatan saluran pernafasan dan kantung-kantung udara di paru-paru.
Batuk berdahak dalam jangka panjang merupakan gejala PPOK. Biasanya batuk terjadi di pagi hari disertai dengan sesak napas, mengi, kelelahan, dan sakit pada dada.
Pneumonia
Pneumonia adalah infeksi pada paru-paru yang menimbulkan peradangan pada kantung udara di salah satu atau kedua paru-paru, yang dapat berisi cairan. Penyakit ini bisa disebabkan oleh virus atau bakteri.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR