Bobo.id - Tundra adalah bioma yang terdapat di Kutub Utara, Kutub Selatan, dan puncak-puncak gunung yang tinggi. Bioma adalah sebuah ekosistem yang dipengaruhi oleh suhu tertentu sehingga membentuk flora dan fauna yang khas.
Hmm… Tumbuhan dan binatang apa yang hidup di daerah tundra? Yuk, kita cari tahu!
Tak Ada Pohon
Bioma tundra berada di wilayah yang tertutup es. Bioma tundra mengalami gelap selama musim dingin yang panjang dan terang terus menerus selama musim panas yang panjang.
Kata tundra berasal dari kata Finlandia yaitu tunturia, yang berarti dataran tanpa pohon.
Ya, memang di bioma tundra hampir tidak ada pohon. Yang dimaksud dengan pohon di sini adalah pohon berkayu yang tinggi.
Di sini, pohon tidak tumbuh karena pertumbuhannya terhambat oleh rendahnya suhu udara, tanah yang membeku, angin yang kencang, dan curah hujan yang sedikit.
Tanaman yang bisa hidup di daerah tundra adalah lumut, rerumputan, semak-semak, dan tanaman-tanaman yang berumur semusim. Artinya tanaman yang tumbuh pada musim panas, sekitar 4 bulan, lalu mati di musim dingin.
Baca juga: Apa Beda Tudra dan Taiga?
Hewan Tetap dan Hewan Migrasi
Hewan yang hidup di bioma tundra umumnya binatang yang berukuran kecil, binatang yang berbulu atau berkulit tebal, dan binatang yang memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan cuaca yang sangat dingin.
Cara beradaptasi binatang itu antara lain berhibernasi atau tidur panjang selama musim dingin.Tujuannya untuk menghemat energi sehingga kehangatan tubuh bisa terjaga.
Kenapa Air Sering Tumpah saat Kita Memindahkannya dari Gelas? Ini Penjelasannya
Penulis | : | Aan Madrus |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR