Golden Eagle memiliki dua hotel di dalamnya. Bila penumpang ingin menikmati alunan piano, tersedia juga ruang hiburan.
Tahun ini, harga tiket termurahnya mencapai 15.895 dolar atau sekitar Rp 211 juta untuk 15 hari perjalanan. Dengan kata lain, per malamnya satu penumpang dikenai biaya sekitar 14 juta rupiah. Wow!
3. Royal Scotsman
Di dalam kereta ini, para penumpang disuguhi berbagai fasilitas mewah dengan layanan sekelas hotel bintang lima.
Mereka diajak ke tempat-tempat yang paling menarik di Skotlandia. Yang unik, kereta ini juga menyediakan beranda bagi para penumpang yang ingin menikmati udara terbuka.
Tak hanya itu, tersedia pula perpustakaan yang bisa dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu dengan membaca. Setiap kamar dilengkapi dengan kamar mandi pribadi.
Namun, kereta ini hanya bisa menampung 36 penumpang. Untuk menikmati fasilitas langka ini, setiap penumpang dikenai biaya mulai dari 2.546 euro atau setara dengan 41,6 juta rupiah per perjalanan.
4. Maharajas Express
Karena kemewahannya, kereta yang sarat fasilitas untuk para penumpang ini mendapat gelar sebagai kereta mewah terdepan di dunia pada tahun 2012.
Maharajas memiliki dua restoran dan bar mewah untuk para penumpang. Kereta ini juga menawarkan suite mewah sesuai kebutuhan penumpang.
Perjalanan kereta yang ditempuh melewati banyak tempat indah di India seperti Jodhpur, Jaipur, Bikaner, dan lainnya membuat kereta ini sangat cocok bagi yang ingin menjelajahi budaya dan keindahan India.
Hanya menampung 88 penumpang, kereta ini menjual tiketnya dengan harga mulai dari 3.840 dolar atau Rp 51 juta per orang.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR