Bobo.id – Coba lihat di sekitarmu, apakah ada barang bekas yang masih bisa digunakan? Memanfaatkan barang bekas juga merupakan cara menjaga lingkungan.
Berikut ini ada tiga inspirasi berkreasi dengan barang bekas.
Botol Plastik Jadi Pot
Botol plastik menjadi salah satu sampah plastik yang jumlahnya banyak.
Nah, daripada mengotori lingkungan, ada baiknya botol-botol ini dijadikan pot bunga dan ditanam vertikal.
Jika membuatnya dengan rapi, botol-botol ini bisa jadi lebih menarik. Model seperti ini juga cocok untuk kita yang tinggal di rumah dengan halaman yang sempit.
Baca juga: Ini Rahasia Berkebun Tanpa Halaman
Galon Dilukis
Kalau ada galon air yang sudah tidak digunakan lagi, bisa digunakan sebagai media melukis.
Hasilnya bisa digunakan sebagai hiasan yang unik. Galon ini pun juga bisa digunakan sebagai pot tumbuhan.
Baca juga: Seni Rupa Tiga Dimensi dari Barang Bekas?
Cangkang Telur jadi Bunga
Cangkang telur pun bisa digunakan. Daripada dibuang, cangkang telur ini bisa digunakan sebagai bunga-bungaan.
Tinggal dimasukkan ke ujung daun yang memiliki karakteristik keras dan kaku, maka jadilah bunga cangkang telur.
Halaman rumah pun menjadi unik dengan hiasan ini.
Nah, kreasi mana yang akan kamu buat?
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR