Bobo.id – Mainan ini bentuknya tipis dan bisa melayang-layang di udara jika ditarik. Apakah itu?
Yap, betul sekali, namanya layang-layang!
Apakah teman-teman pernah bermain layang-layang?
Mungkin teman-teman pernah melihat berbagai bentuk layang-layang.
Ternyata tidak hanya bentuknya saja yang berbeda, lo, melainkan dibagi dalam beberapa jenis yang berbeda.
Apa saja jenis layang-layang yang ada?
BACA JUGA : Dari Layang-layang Sampai Pesawat Terbang
Jenis Layang-layang Berdarkan Bentuk
Berdasarkan bentuknya, layang-layang dibagi ke dalam dua bentuk.
1. Dua Dimensi
Pertama adalah layang-layang yang bentuknya dua dimensi.
Layang-layang ini memiliki rangka yang datar, seperti layang-layang pada umumnya.
2. Tiga Dimensi
Kedua, ada layang-layang yang berbentuk tiga dimensi.
Layang-layang ini memiliki rangka yang sesuai dengan bentuk kreasi yang mau ditampilkan.
BACA JUGA : Meriahnya Festival Layang-Layang Internasional
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR