Bobo.id - Jenis makanan di Indonesia sangat beraneka ragam, baik rasa maupun cara pembuatannya.
Di setiap daerah pasti memiliki masakan khasnya tersendiri yang menjadi objek wisata kuliner.
Di Jambi ada beberapa jenis masakan yang bisa kita nikmati.
Misalnya 4 jenis hidangan di bawah ini.
BACA JUGA : Inilah 5 Hidangan Manis Populer Khas Italia, Mana yang Sudah Pernah Kamu Coba?
1. Tempoyak Jambi
Bahan dasar pembuatan tempoyak jambi ini adalah buah durian.
Buah yang aromanya sangat menusuk hidung ini ternyata bisa difermentasi dan dijadikan tempoyak.
Rasa tempoyak ini enak dan mengundang selera.
Tempoyak juga bisa digunakan sebagai bahan dasar gulai, sambal, dan lainnya.
Masakan ini cukup terkenal dan sering menjadi menu utama di restoran-restoran yang ada di Jambi.
BACA JUGA : Kalau ke Magelang, Cobalah Makan Mangut Beong. Hidangan Apakah Itu?
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR