Bobo.id – Kehidupan di alam liar sangat keras. Di laut misalnya, hewan yang lemah akan menjadi makanan bagi hewan yang kuat.
Jadi, para penghuni lautan harus punya jurus sendiri agar bisa bertahan hidup. Kira-kira, jurus apa yang dipakai para penghuni laut untuk bertahan hidup? Kita cari tahu, yuk!
BACA JUGA: Hiu, Hewan yang Dianggap Kejam, Namun Dibutuhkan Makhluk Laut
Berkelompok
Hidup secara berkelompok merupakan jurus yang cukup ampuh untuk menghadapi kekejaman lautan. Lumba-lumba dan ikan tuna merupakan dua contoh penghuni laut yang menggunakan jurus berkelompok untuk bertahan hidup.
Dalam kelompok itu, mereka akan saling melindungi dan menolong satu sama lain. Selain itu, para anggota kelompok yang lebih besar dan kuat akan melindungi anggota yang sakit dan juga bayi-bayi di dalam kelompoknya.
BACA JUGA: Harta Karun dari Tiongkok Ini Ditemukan di Laut Jawa, Apa Isinya?
Bersembunyi
Bagi para penghuni laut yang berukuran “mini”, seperti kuda laut dan naga laut, bersembunyi merupakan jurus yang cukup ampuh agar bisa bertahan hidup. Biasanya hewan-hewan kecil dan lambat itu akan bersembunyi dibalik rumput laut.
Kenapa rumput laut? Karena rumput lautlah tempat yang bisa menyembunyikan tubuh mereka dengan sempurna. O iya, saat bersembunyi, kuda laut akan melilitkan ekornya pada sesuatu agar tidak terbawa arus laut.
Berkamuflase
Jika tidak bisa bersembunyi, beberapa penghuni laut akan berkamuflase dengan lingkungan sekitarnya. Ikan berwarna cerah biasanya berkamuflase diantara karang-karang yang berwarna cerah dan ikan sebelah akan berkamuflase dengan pasir-pasir di dasar laut.
Lalu, para gurita akan berkamuflase dengan kerang atau bebatuan yang ada disekitarnya. O iya, selain berkamuflse, gurita juga bisa mengelurkan tinta hitam untuk melindungi dirinya. Tinta hitam itu bisa membuat air menjadi keruh dan mengacaukan pandangan si predator.
BACA JUGA: Berbeda dengan Kodok pada Umumnya, Beginilah Kehidupan si Kodok Laut
Racun
Beberapa penghuni laut ada yang memiliki racun, salah satunya adalah karang. Racun tersebut berfungsi untuk melindungi mereka dari pemangsa. Selain itu, racun tersebut juga berfungsi untuk mencari makanan.
O iya, ikan kakatua merupakan salah satu penghuni laut yang melapisi tubuhnya dengan lendir lengket. Konon, lendir tersebut tidak enak, sehingga tidak ada predator yang akan memburu ikan kakatua. Wah… jurus yang keren.
Berubah bentuk merupakan jurus lain yang digunakan penghuni laut untuk bertahan hidup. Ikan buntal merupakan salah satu penghuni laut yang bisa berubah. Saat merasa terancam, ikan buntal akan menghirup air dan tubuhnya pun akan berubah menjadi bulat dan berduri. Jadi, para predator akan kesulitan memangsa mereka.
Selain berubah bentuk, ada juga penghuni laut yang berubah warna untuk melindungi dirinya. Gurita, merupakan hewan yang bisa melakukan jurus berubah warna ini. Nah, teman-teman, itulah beberapa jurus yang dimiliki para penghuni laut untuk bertahan hidup.
Kira-kira, jurus mana yang menurutmu paling keren?
Lihat video ini juga, yuk!
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR