Bobo.id - Candi Borobudur merupakan candi yang sangat besar dan terkenal di dunia.
Siapakah tokoh yang membuat bangunan sebesar itu?
Siapakah si pembuat Candi Borobudur?
Sudah Seribu Tahun Lebih
Candi Borobudur adalah bangunan peninggalan pada masa Buddha.
Candi Borobudur mulai didirikan pada akhir abad ke-8 dan awal abad ke-9.
Wah, sudah lama sekali, ya! Umurnya sudah lebih dari seribu tahun.
Walaupun begitu, candi ini masih berdiri kokoh.
BACA JUGA: Angkor Wat, Candi Terbesar di Dunia yang Dibangun Selama 30 Tahun
Raja Samaratungga
Siapakah orang hebat yang menjadi pembuat Candi Borobudur?
Menurut sejarawan J.G. de Casparis, ia menemukan bukti dari sebuah prasasti Karang Tengah dan Kahuluan, kalau Candi Borobudur yang megah ini didirikan oleh Raja Samaratungga sekitar tahun 824 M.
Penulis | : | Felixia Amanda |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR