Bobo.id – Apakah teman-teman punya sahabat di sekolah?
Kalau iya, sebaliknya Pangeran George, pangeran kecil di kerajaan Inggris ini ternyata tidak dibolehkan punya sahabat di sekolah, lo.
Apa sebabnya, ya?
Peraturan Sekolah
Pangeran George tidak dibolehkan punya sahabat bukan karena dia anak bangsawan.
Pangeran George bersekolah di Thomas’s London Day School.
Nah, di sekolah itu ternyata ada aturan yang meminta para murid di sana untuk tidak mempunyai sahabat dekat.
BACA JUGA : Jadi Istana Berjalan, Kereta Api Ini Favorit Anggota Kerajaan Inggris
Bukan berarti Pangeran George dan murid-murid lainnya harus belajar dan bermain sendiri.
Namun, aturan ini lebih ditujukan agar semua murid di sana bisa berbuat baik kepada semua teman.
Tidak memiliki-memilih teman favorit atau sahabat, sehingga ada teman lainnya yang akan merasa tersisihkan.
BACA JUGA : Keluarga Kerajaan Inggris Tidak Boleh Bermain Monopoli, Kenapa, ya?
Supaya Tidak Ada Murid yang Tersisihkan
Tidak hanya itu, ada aturan lainnya yang bertujuan supaya tidak ada murid yang merasa diasingkan.
Yaitu, saat ada murid yang berulangtahun dan ingin merayakannya, orang tua murid diminta untuk mengundang semua teman sekelas tanpa kecuali.
Kalau pun tidak mau mengundang semuanya, sebaiknya tidak perlu mengundang murid yang ada di sekolah itu.
Supaya tidak ada anak-anak yang merasa diabaikan dan tersisih.
BACA JUGA : Sambut Kelahiran, 6 Tradisi Unik Ini Dilakukan oleh Kerajaan Inggris
Nah, meskipun Pangeran George adalah pewaris tahta kerajaan Inggris, peraturan tetaplah peraturan, Pangeran George harus mengikuti aturan itu juga.
Wah, ternyata maksud sekolah itu baik, ya. Mereka ingin menyediakan lingkungan yang aman dan bahagia, di mana ada rasa kasih sayang, kebaikan, dan kebersamaan.
Namun, bukan berarti memiliki sahabat itu salah, ya, teman-teman.
Kita boleh punya sahabat, tapi jangan sampai melupakan teman-teman lainnya, ya!
Lihat video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR