Bobo.id – Menonton kartun atau animasi adalah hiburan tersendiri di saat bosan atau sedang tidak ada kerjaan di rumah.
Apalagi saat liburan sekolah, rasanya menyenangkan, ya, bisa menonton animasi sepuasnya.
Kebanyakan animasi yang kita tonton, mungkin memiliki dialog dalam ceritanya.
Di mana dialog merupakan percakapan antara dua tokoh atau lebih, yang biasa kita lakukan sehari-hari dengan keluarga, teman, dan orang lain.
Namun, 5 film animasi di bawah ini tidak memiliki dialog, lo.
Apakah tetap bisa menghibur? Ternyata, bisa, teman-teman!
Coba buktikan sendiri, deh. Hi… hi…
BACA JUGA : Wow, 10 Lokasi Animasi Disney ini Ternyata Ada di Dunia Nyata, lo!
1. Tom and Jerry
Tom and Jerry adalah salah satu film kartun yang cukup populer sejak dulu.
Kisah antara seekor kucing peliharaan dengan seekor tikus yang selalu bertengkar.
Serial kartun ini sudah ada sejak tahun 1960-an, lo, dan masih bertahan sampai sekarang.
Meskipun dalam ceritanya tidak ada dialog, gerak-gerik kedua tokoh utama ini cukup menghibur, bukan?
BACA JUGA : Ini Dia Fakta Unik Film Tom and Jerry yang Sudah Berusia 78 Tahun
2. Shaun the Sheep
Shaun the Sheep pertama kali tayang pada tahun 2007.
Serial ini bercerita tentang kehidupan para hewan di sebuah peternakan.
Teman-teman tentu bisa melihat tingkah lucu para tokoh yang ada di serial animasi ini.
3. Bernard Bear
Bernard Bear sempat menjadi finalis dalam Annecy International Animation Festival tahun 2003 silam.
Kartun ini bercerita tentang seekor beruang kutub yang sering sekali tidak beruntung dalam hidupnya.
BACA JUGA : Ini Dia 4 Alasan Kenapa Tokoh Kartun Tidak Pernah Berganti Pakaian
4. Larva
Serial animasi ini berasal dari Korea Selatan yang mengisahkan aksi lucu 2 larva yang berwarna merah dan kuning.
Mungkin banyak sekali tingkah mereka yang membuat kita tertawa terbahak-bahak, bukan?
5. The Owl
Serial animasi ini menceritakan kisah seekor burung hantu berwarna merah muda.
Meskipun durasinya pendek, tapi kisah The Owl cukup menghibur.
The Owl sudah tayang di stasiun Prancis sejak tahun 2003.
Nah, dari 5 serial animasi di atas, mana yang jadi favorit teman-teman?
Lihat video ini juga, yuk!
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR