Bobo.id – Beberapa tugas sekolah diberikan untuk dilaksanakan secara berkelompok.
Apakah kamu merasa kerja kelompok tidak efektif untuk menyelesaikan tugas karena waktu yang habis untuk mengobrol?
Tidak efektif maksudnya, kerja kelompok tidak mengeluarkan hasil yang baik atau sesuai dengan harapan.
Nah, berikut ini adalah tips untuk membuat kerja kelompok menjadi efektif.
Tetapkan Target
Supaya kerja kelompok menjadi efektif, sangat penting untuk menetapkan target dari kerja kelompok. Target yang dibuat juga harus spesifik.
Contoh:
Menyelesaikan tugas Bahasa Indonesia, yaitu cerita bergambar pada pukul 16.00 WIB.
Dengan adanya target tersebut, kerja kelompok memiliki tujuan, sehingga tiap anggota mengetahui hal yang ingin dicapai. Penetapan tujuan ini juga dapat meningkatkan motivasi untuk serius, lo!
BACA JUGA:Pilih Belajar Kelompok atau Belajar Sendiri?
Target inipun bisa dibuat lebih rinci lagi, semakin rinci maka semakin jelas tahap demi tahapnya.
Contoh:
Target umum: Menyelesaikan tugas Bahasa Indonesia, yaitu membuat cerita bergambar pada pukul 16.00 WIB.
Target rinci:
Pukul 14.00 – 14.30: menentukan alur cerita
Pukul 14.30 – 15.00: menentukan gambar
dst.
Pembagian Tanggung Jawab
Namanya saja kerja kelompok, maka di dalamnya akan ada pembagian tanggung jawab agar cepat selesai. Pembagian inipun juga harus dilakukan dengan adil.
Walaupun sudah dibagi tugas tertentu tetapi dalam kelompok tetap penting adanya diskusi untuk membahas atau menyatukan tugas masing-masing.
BACA JUGA:Suka Belajar Kelompok di Sekolah? Inilah 4 Manfaatnya
Diskusi atau Mengobrol?
Mengobrol yang tidak berkaitan dengan topik tugas adalah salah satu hal yang sering mengganggu jalannya kerja kelompok. Utamakan komunikasi yang terjalin adalah diskusi yang terkait dengan tugas.
Mengobrol boleh saja pada saat istirahat atau ketika sudah selesai mengerjakan tugas.
Saling Mengingatkan
Hal penting dalam kerja kelompok adalah saling mengingatkan antaranggota kelompok.
Mulai dari mengingatkan tujuan, pembagian tugas, bahkan ketika ada gangguan, seperti mengobrol yang tidak berkaitan.
Tentu saja ketika mengingatkan kita juga sebaiknya menggunakan kata-kata yang sopan dan tidak menyakiti.
BACA JUGA:5 Aktivitas di Rumah yang Bisa Membakar Kalori, Salah Satunya Belajar
Nah, ketika tips di atas dilaksanakan maka kerja kelompok pun menjadi efektif dan memberikan hasil sesuai yang diharapkan.
Ketika tugas dapat diselesaikan dengan cepat, maka waktu yang tersisa bisa kamu gunakan untuk mengobrol bersama.
Selamat bekerja kelompok!
Lihat juga video ini, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR