Berbagai pahatan yang ada di kuil ini menggambarkan berbagai dewa yang disembah oleh umat Hindu.
Dua tiang bendera di dalam kuil menunjukkan kisah Dewa Siwa, namun ada juga ukiran yang digunakan untuk menghormati Dewa Wisnu dan beberapa dewa umat Hindu lainnya.
O iya, ada cerita di balik pembangunan Kuil Kailasam yaitu seoarng raja Hindu memerintahkan pembangunan kuil ini setelah ia berdoa kepada Dewa Siwa agar istrinya sembuh dari sakit, nih.
Pembangunan Kuil Kailasa ini berlangsung sejak tahun 757 hingga 783 Masehi.
Baca Juga : Wow! Ada Peninggalan 300 Koin Emas Zaman Romawi di Bioskop Italia
Kuil Kailasa sering juga disebut Kuil Kailashnath, dan rancangan kul ini menyerupai Gunung Kailash suci yang terletak di Tibet.
Gunung Kailash dikatakan suci karena banyak orang yang menganggap gunung tersebut merupakan tempat tinggal Dewa Siwa.
Kuil ini pernah hampir dihancurkan oleh Raja Mughal Aurangzeb untuk menghapus semua jejak agama Hindu.
Meskipun sudah mengerahkan 1.000 pasukan dan mencoba menghancurkan Kuil Kailasa, tapi ternyata kuil ini terlalu kuat dan hanya rusak di beberapa bagian saja.
Source | : | allthatisinteresting.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR