Bobo.id – Meski kucing terlihat acuh dan hanya suka bermalas-malasan, hewan ini sering bertingkah manja dan menggemaskan.
Karena itu, banyak yang memeliharanya. Nah, ada satu lagi kebiasaan mereka yang mungkin membuat kita bingung.
Kucing sering tertangkap sedang menaikkan ekor dan menunjukkan bokong atau pantatnya.
Sebenarnya apa tujuannya?
Baca Juga : Sering Dianggap Bermusuhan, Bisakah Kucing dan Anjing Berteman?
Sengaja Dilakukan
Menurut seorang peneliti kucing, Mikel Delgado yang diberitakan BGR, hal ini adalah jabat tangan versi kucing.
Menurutnya, ini merupakan hal normal bagi kucing.
Menunjukkan pantat satu sama lain, merupakan cara mereka menyapa atau mengenali identitas kucing lain.
Baca Juga : Ternyata Ini Alasan Kucing Suka Dielus Bagian Kepalanya
Tidak Seperti Anjing
Pak Mikel mengungkapkan kucing tidak seperti anjing yang dapat berkomunikasi melalui indera penciuman.
Menunjukkan pantat adalah cara mereka menyampaikan siapa dirinya dan membiarkan hewan lain tahu wilayah mana yang sudah dikuasai atau ditandai olehnya.
Ditunjukkan juga kepada Manusia
Nah, kebiasaan ini rupanya tidak hanya ditunjukkan kepada kucing lain, tapi juga manusia.
Saat kucing menaikkan ekornya, ini tandanya mereka sedang menyapa dengan akrab dan ini juga tanda bahwa kucing mempercayai kita.
Sebaliknya, jika kucing kita melipat ekornya ke bawah, berarti mereka sedang merasa tidak nyaman.
Baca Juga : Apakah Umur Anjing dan Kucing Sama dengan Umur Manusia?
Jika diibaratkan, serperti orang pemalu yang tidak mau menunjukkan wajahnya.
Jadi, jika nanti kucingmu menunjukkan daerah bawah mereka, jangan anggap sebagai penghinaan, ya! Justru itu tandanya mereka percaya dengan kita.
Lihat juga video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR