Bobo.id – Teman-teman, pernah berkunjung ke Keraton Yogyakarta? Di sana kamu akan bertemu banyak abdi dalem.
Abdi dalem itu apa, ya? Abdi dalem adalah masyarakat yang mau mengabdikan dirinya sepenuh hati untuk sultan, keraton, dan juga bisa menjadi teladan bagi masyarakat.
Abdi dalem tugasnya sebagai pelaksana kegiatan di setiap organisasi yang dibentuk oleh sultan.
Baca Juga : Sedang Berlibur ke Yogyakarta? Jangan Lupa Cicipi Gudeg, ya!
Selain itu, seorang abdi dalem juga harus menggunakan pakaian khusus yang disebut peranakan.
Nah, kenalkan teman Bobo yang satu ini namanya Rizky Kuncoro Manik.
Sejak kecil Rizky selalu ingin menjadi seperti orang tuanya yang seorang abdi dalem.
Baca Juga : Berlibur ke Yogyakarta? Jangan Lupa Berkunjung ke Istana Ratu Boko
Oleh karena itu, ia sering mengikuti kegiatan orang tuanya.
Keinginan Rizky ini sudah muncul sejak usianya baru 1 tahun 3 bulan, lo, teman-teman.
Hebat ya Rizky! Walau masih kecil, tapi sudah memiliki keinginan untuk melestarikan budaya. O iya , Rizky juga bercita-cita menjadi seorang dalang cilik, lo.
Baca Juga : Sering Dijadikan Tujuan Wisata, dari Mana Gumuk Pasir di Yogyakarta Terbentuk?
Ayo, siapa yang juga ingin menjadi seperti Rizky melestarikan budaya dengan menjadi abdi dalem dan dalang?
Penulis | : | Sepdian Anindyajati |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR