Memiliki hewan peliharaan memang menyenangkan. Selain bisa dijadikan teman bermain, mereka juga bisa dijadikan teman tidur. Eits... tunggu dulu, bolehkah kita tidur dengan hewan peliharaan? Kita tanyakan kepada Dr. Lois Krahn, yuk! Beliau adalah seorang spesialis tidur dan psikiatris di Arizona, Amerika Serikat.
Tidak Disarankan
Ternyata, Dr. Lois tidak menyarankan kita tidur dengan hewan peliharaan. Menurut beliau, hewan yang sedang tidur akan mengeluarkan suara, gerakan, bau, dan juga alergen (zat asing yang bisa menyebabkan gangguan pada tubuh). Hal tersebut bisa mengganggu kualitas tidur kita tentunya.
Survey Langsung
Pernyataan Dr. Lois itu bukan tanpa alasan, lo. Beliau sudah melakukan survei kepada 150 orang di klinik tempat ia bekerja. Dari 150 orang itu, 74 orangnya memiliki hewan peliharaan dan suka tidur bersama. Dari 74 orang yang tidur dengan hewan itu, 30 di antaranya mengaku mengalami gangguan tidur.
Bagi kamu yang suka tidur dengan hewan peliharaan, sebaiknya ubah kebiasaan itu. Bagaimanapun juga, kamu dan hewan peliharaanmu membutuhkan waktu istirahat yang cukup. Jika waktu istirahat kamu dan hewan peliharaanmu tidak cukup, bisa-bisa kalian sakit dan tidak bisa bermain bersama dan beberapa waktu!
Ilustrasi: Ode
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR