Bobo.id - Selamat merayakan Hari Raya Idulfitri untuk teman-teman yang merayakan!
Lebaran menjadi waktu yang tepat untuk berkumpul dan bersilaturahmi bersama keluarga besar.
Pada saat itu juga, kita bisa menemukan beragam sajian lezat khas Lebaran yang bisa dinikmati bersama.
Namun, teman-teman perlu memperhatikan takaran konsumsi makanan selama Lebaran, ya.
Sebab beberapa jenis makanan yang biasa tersaji saat Lebaran tidak baik untuk dikonsumsi berlebihan.
Yuk, simak apa saja contohnya!
Indonesia memiliki beragam jenis masakan bersantan yang sering disajikan saat Lebaran, yang populer yaitu opor ayam dan rendang.
Perlu diperhatikan, berlebihan mengonsumsi santan dalam sehari bisa menyebabkan beberapa gangguan kesehatan, lo, salah satunya sembelit.
Bersumber dari Healthline, santan bisa memberikan kita manfaat, karena mengandung protein, lemak, kalium, fosfor, vitamin C, dan antioksidan.
Namun, di dalam santan ini juga terdapat lemak jenuh yang sangat tinggi, jika santan dipanaskan berulang kali.
Baca Juga: Resep Lebaran, Ini 5 Resep Aneka Kari untuk Disantap bersama Ketupat
Penulis | : | Bobo.id |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR