Mahatma Gandhi, Tokoh Perdamaian Dunia yang Berjiwa Besar dari India

By Avisena Ashari, Sabtu, 8 Desember 2018 | 14:01 WIB
Mahatma Gandhi saat memimpin gerakan untuk memperjuangkan kemerdekaan India (Yann/Wikimedia Commons)

Kemudian saat kembali ke India, Gandhi sempat membuka firma hukum sendiri, namun akhirnya menjadi wakil salah satu firma hukum India, di kantor yang bertempat di Afrika Selatan.

Menjadi Pemimpin yang Religius

Saat di Afrika, Gandhi banyak menerima diskriminasi dari orang Eropa.

Ia sempat diusir dari kereta karena tidak mau memberikan kursinya untuk orang Eropa.

Setelah itu, Gandhi mengajarkan "satyagraha", yaitu mempertahankan diri jika tidak sependapat dengan pemerintah, namun dalam sikap yang santun.

Mohandas Gandhi dikenal dengan nama Mahatma Gandhi oleh pengikutnya, teman-teman.

Baca Juga : Mencicipi Vada Pav, Burger Kentang ala India yang Khas di Mumbai

Mahatma artinya adalah orang yang berjiwa besar.

Yang paling khas dari Mahatma Gandhi adalah ia sering terlihat mengenakan kain putih yang sederhana.

Setelah kembali ke India, Gandhi meneruskan konsep satyagraha, dan mengusahakan kemerdekaan India.

Dengan cara ini, Gandhi berhasil menginspirasi orang-orang untuk memperjuangkan kemerdekaan, tanpa melakukan kekerasan.

Baca Juga : Rekor Terbaru, Patung Tertinggi di Dunia Kini Ada di India, lo!