Bobo.id - Banyak makanan dan minuman yang jika dikonsumsi bisa bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita, teman-teman
Contohnya jus buah, salad, sayur capcay, atau berbagai olahan lain.
Nah, ternyata selain makanan tersebut, ternyata ada 3 makanan tradisional yang juga bermanfaat bagi kesehatan, lo.
Manfaat dari 3 makanan tradisional ini diungkapkan oleh pakar nutrisi, Youvit Rachel Olsen, yang dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga : Ubi, Makanan Sehat yang Murah, Enak, dan Mengenyangkan
Wah, apa saja, ya, makanan tradisional tersebut?
1. Gado-Gado
Makanan yang satu ini mudah ditemukan di berbagai tempat makan dan juga di berbagai daerah di Indonesia, nih, teman-teman.
Gado-gado adalah makanan yang terdiri dari berbagai sayuran seperti taoge, kacang panjang, kangkung, jagung, dan berbagai sayuran lain.
Gado-gado juga terdiri dari beberapa bahan tambahan, seperti tempe dan tahu, kemudian semua bahan-bahan ini disiram menggunakan bumbu kacang.
Nah, karena terdiri dari berbagai sayuran dan bahan tambahan lainnya, gado-gado mengandung banyak vitamin, lo.
Ada vitamin K dari kacang panjang, vitamin B kompleks dari jagung, kalsium dari tempe, zinc dari tahu, zat besi pada kangkung, dan bumbu kacangnya memberikan vitamin E.
Selain itu, gado-gado juga bagus untuk sistem pencernaan tubuh, lo. Itu karena tinggi serat yang bisa mengikat air dan kolesterol sehingga bisa mendorong sisa makanan yang terkumpul di usus.
2. Asinan Betawi
Baca Juga : Pernah Lihat Semut di Tumpukan Beras? Inilah 5 Cara Alami untuk Menghilangkannya
Seperti namanya, asinan Betawi ini adalah makanan khas dari Jakarta, teman-teman.
Asinan Betawi punya rasa asam dan segar yang terdiri dari berbagai sayuran mentah seperti kol, worterl, timun, dan taoge, kemudian diberi saus kacang yang asam.
Makanan tradisional ini mempunyai kandungan vitamin dan mineral yang cukup banyak, nih, teman-teman.
Sayur-sayuran di dalamnya seperti wortel menganung vitamin A, sayur kol mengandung vitamin C, vitamin K dari tauge, dan vitamin E dari kacang.
Selain itu, sayuran di asinan Betawi yang tidak direbus juga bagus untuk kadar asam di dalam tubuh, nih.
Sayuran tadi akan melindungi asam hydrochloric, yaitu asam dalam lambung yang berfungsi untuk mencerna makanan.
3. Kembang Tahu
Nah, kalau yang terakhir ini adalah camilan khas yang asalnya dari Tiongkok, nih, teman-teman.
Kembang tahu yang halus dan lembut ini terbuat dari endapan yang terkumpul di permukaan air dari perebusan kedelai.
Kembang tahu yang terbuat dari kedelai ini mengandung zat mangan dan juga antioksidan yang berguna untuk membantu metabolisme tubuh dan menangkal radikal bebas yang bisa menyebabkan kerusakan sel tubuh.
Baca Juga : Sebentar Lagi Hari Ibu Tiba, Bola-bola Cokelat Bisa Dijadikan Hadiah
Selain itu, air jahe yang disiramkan pada kembang tahu juga mengandung antispasmodic.
Manfaatnya adalah untuk merelaksasi otot atau membuat otot menjadi lebih santai dan juga mengeluarkan asam laktat dalam tubuh kita, nih, teman-teman.
Nah, dari ketiga makanan tradisional tersebut, apakah ada yang pernah teman-teman cicipi?