Cara Cegah Iritasi pada Kulit Akibat Kandungan Klorin di Kolam Renang

By Sepdian Anindyajati, Selasa, 8 Januari 2019 | 19:26 WIB
Berenang di kolam renang. (Pixabay)

Lalu, bagaimana cara mencegahnya?

Nah, untuk mencegah iritasi pada kulit akibat klorin, teman-teman bisa melakukan beberapa cara ini.

1. Usahakan mandi sebelum berenang

Mandi sebelum berenang tujuannya adalah untuk menghilangkan keringat dan minyak yang menempel di kulit.

Jika keringat dan minyak masih menempel di kulit dan terkena kaporit, akan bisa berefek buruk.

Baca Juga : Kita Bisa Memiliki Kulit Bersih dan Segar dengan Mudah, lo! Ini Tipsnya

2. Segera mandi setelah selesai berenang

Tujuannya adalah untuk menghilangkan dan membersihkan sisa-sisa kaporit yang menempel di tubuh, teman-teman.

Jangan lupa, mandi dengan bersih ya, agar tidak ada bakteri yang menempel.

3. Jangan terlalu sering berenang dalam kolam renang dengan tingkat klorin atau kaporit yang tinggi.

Jika teman-teman tetap ingin berenang, tidak apa-apa asalkan tidak terlalu lama dan terlalu sering. Hal ini, untuk menghindari iritasi kulit yang terjadi akibat klorin. 

Baca Juga : Mengapa Kulit Jari Kita Jadi Keriput Setelah Mandi? Cari Tahu, Yuk!

Nah, jangan lupa klik video ini, ya.