Anjing Berukuran Kecil Justru Lebih Galak, Benar atau Tidak, ya?

By Tyas Wening, Selasa, 22 Januari 2019 | 15:48 WIB
Apakah anjing berukuran kecil lebih galak? (MaxPixel's contributors)

Berbeda dengan Sindrom Anjing Kecil

Meskipun mempunyai kemiripan, tapi bukan berarti Napoleon Complex yang dialami manusia sama dengan sindrom hewan kecil, lo.

Hal ini dibuktikan dari penelitian yang dilakukan pada 2012 yang melacak perilaku ikan desert gobies yang menyerang ikan gobies lain dengan ukuran yang lebih besar.

Ikan desert gobies jantan akan lebih dulu menyerang ikan gobies yang lebih besar dan kuat dibandingkan dirinya.

Baca Juga : Apakah Satwa yang Tinggalnya di Laut Juga Membutuhkan Minum?

Perilaku menyerang yang dilakukan ikan gobies ini ternyata untuk mempertahankan sarangnya dari ikan lain yang akan masuk, teman-teman.

Sifat agresif yang ditunjukkan anjing kecil hampir sama, teman-teman, di mana mereka akan menunjukkan sifatnya yang galak kepada anjing lain yang ukurannya lebih besar untuk menjaga diri mereka.

Agresif di Situasi Tertentu

Selain agresif pada binatang lain, anjing berukuran kecil juga agresif pada hal-hal tertentu.