Ada Bermacam-macam, Kenali Beragam Jenis Patah Tulang, yuk! (Bagian 2)

By Tyas Wening, Senin, 28 Januari 2019 | 18:26 WIB
Patah tulang ada berbagai macam (Pixabay)

Bobo.id - Mengalami patah tulang atau fraktur tentu tidak nyaman, nih, teman-teman.

Aktivitas kita bisa terganggu karena bagian yang patah itu tidak bisa digunakan untuk sementara sampai sembuh dan tulang yang patah kembali menyambung.

Saat mengalami fraktur, tulang bisa patah menjadi dua atau retak menjadi beberapa bagian kecil.

Ternyata, anak-anak mempunyai peluang sebesar 10 persen untuk mengalami patah tulang, lo, dan hal ini terjadi karena tulang anak-anak masih lentur dan belum mengeras.

Baca Juga : Tanaman Patah Tulang, Seperti Apa, Ya?

Ada beberapa jenis patah tulang yang bisa dialami karena berbagai sebab, lo. Apa saja, ya?

1. Fraktur kompresi

Fraktur kompresi biasanya terjadi di bagian tulang belakang dan kebanyakan terjadi pada orang yang berusia lanjut, seperti di atas 60 tahun.