Kemungkinan, duri-duri ini merupakan struktur tulang yang ditutupi oleh lapisan keratin, teman-teman.
Saat ini ada juga hewan yang memiliki tulang berselaput keratin, yaitu tanduk pada mamalia seperti antelop.
Ia juga memiliki bentuk tulang punggung yang unik, sehingga kemungkinan Bajadasaurus memiliki fitur untuk mengatur suhu tubuh atau tempat penyimpanan lemak. Yap, seperti unta, teman-teman.
Jika memang duri di punggung Bajadasaurus berguna untuk melawan pemangsa, kemungkinan mereka tidak menggunakannya untuk menyerang.
Melainkan menggunakannya sebagai peringatan pada pemangsa kalau ia memiliki struktur tubuh yang berbahaya.
Baca Juga : Hotel Ini Pegawainya Robot Dinosaurus, lo! Seperti Jurrasic Park, deh!
Yuk, lihat video ini juga!