Bisa Bantu Cegah Diabetes, Cari Tahu Manfaat Pir Untuk Tubuh, yuk!

By Sarah Nafisah, Sabtu, 2 Maret 2019 | 10:51 WIB
Buah pir memiliki banyak manfaat untuk tubuh. (pixabay/PIRO4D)

3. Baik Untuk Kulit

Selain baik untuk kesehatan organ di dalam tubuh, kandungan nutrisi vitamin C dalam manfaat buah pir ternyata juga baik untuk kulit yang menjadi bagian terluar dari tubuh kita.

Mengonsumsi vitamin C dan antioksidan tinggi seperti pir membantu meningkatkan kekebalan kulit terhadap infeksi. 

Selain itu, antioksidan dalam buah ini juga membantu proses pembaharuan sel di dalam kulit, lo.

Baca Juga : Timas U-22 yang Berhasil Memenangkan Piala AFF Diarak Keliling Jakarta

4. Mengandung Banyak Serat

Makan pir bisa menjadi salah satu cara memenuhi kebutuhan serat harian tubuh kita. Serat juga berperan penting dalam menjaga kadar gula darah yang sehat.

Tidak hanya serat biasa, pir mengandung serat pektin yang larut dalam air, lo, teman-teman.

Serat pektin berfungsi penting untuk membantu menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh dan meningkatkan kesehatan sistem pencernaan kita.

Baca Juga : Kapan Waktu Olahraga yang Paling Baik untuk Tubuh? Cari Tahu, yuk!