Piodao, Deretan Rumah Berwarna Cokelat yang Harmonis di Atas Bukit

By Iveta Rahmalia, Senin, 4 Maret 2019 | 19:46 WIB
Desa piodao. (fbatista72/Getty Images)

Bobo.id - Desa Piodao dijuluki sebagai desa terunik di Portugal.  

Di siang hari, kita akan melihat bangunan-bangunan berwarna cokelat tua yang seragam. Hanya ada beberapa bangunan yang berwarna putih.

Ketika matahari terbenam, satu per satu lampu rumah menyala bagaikan kunang-kunang yang sedang berkumpul di samping bukit.

Sungguh pemandangan yang indah!

Baca Juga : Ingin Mencoba Menjadi Ninja? Yuk, Berkunjung ke Desa Ninja di Jepang

Bahan Bangunan yang Sama dan Bentuk yang Sama

Bahan yang digunakan untuk bangunannya adalah batu. Karena batu yang digunakan berwarna gelap, maka hampir semua rumah di desa ini berwarna cokelat.

Rumah-rumah di Desa Piodao dibangun dengan cara yang sama, lapisan tembok yang sama, dan warna bingkai jendela yang sama. Letaknya ada di lereng Serra do Acor.