Fenomena Badai Matahari Terjadi Hari Ini, Apa Itu Badai Matahari?

By Cirana Merisa, Jumat, 15 Maret 2019 | 15:56 WIB
Ilustrasi badai Matahari (Pixabay)

Kekuatan dan Efek Badai Matahari

Nah, kekuatan badai Matahari dibagi menjadi lima berdasarkan kekuatan dan efeknya.

Badai G5 merupakan badai yang kekuatannya paling ekstrem. Kalau badai ini terjadi, Bumi bisa mengalami banyak kerusakan.

Misalnya saja kerusakan jaringan listrik dan gangguan pada sistem satelit selama beberapa hari.

Baca Juga : Sering Merasa Pusing saat Membaca Buku di Mobil? Ini Penyebabnya

Badai G4 merupakan badai yang kekuatannya hebat. Bumi akan mengalami gangguan pada sistem satelit selama beberapa jam. Navigasi pada radio juga terganggu.

Badai G3 adalah badai yang kekuatannya cukup kuat. Biasanya, satelit pada orbit rendah bisa sedikit bergeser.

Badai G2 adalah badai yang kekuatannya sedang. Saat badai ini terjadi, jaringan listrik di negara-negara yang berada di lintang tinggi akan terganggu.

Sedangkan badai G1 merupakan badai yang kekuatannya kecil. Badai ini berefek pada gangguan yang lemah pada jaringan listrik.

Baca Juga : Mengapa di Kamar Hotel Tidak Ada Bantal Guling?