Benarkah Makan Makanan Pedas Sebelum Tidur Bisa Sebabkan Mimpi Buruk?

By Cirana Merisa, Rabu, 20 Maret 2019 | 13:29 WIB
Ilustrasi anak tidur. (Pixabay)

Menurut penelitian, makan makanan pedas saat makan malam akan membuat tubuh melakukan proses metabolisme.

Proses metabolisme sendiri merupakan proses di saat tubuh mengubah zat gizi yang sudah diserap menjadi energi.

Selain itu, makan makanan pedas sebelum tidur juga akan meningkatkan suhu tubuh.

Kedua hal ini bisa menyebabkan aktivitas otak meningkat, padahal tubuh kita seharusnya istirahat saat tidur.

Baca Juga : Begini Kepribadianmu Jika Dilihat dari Bentuk Tulisan, Cari Tahu, yuk!

Otak akan menerima sinyal bahwa tubuh harus menurunkan suhu dan menetralkan rasa pedas di lambung.

Sinyal ini akan diartikan oleh otak sebagai gangguan yang kita sebut sebagai mimpi buruk.

Nah, teman-teman, ternyata makan malam dengan menu makanan pedas bisa membuat kita bermimpi buruk.

Namun begitu, bukan berarti kita tidak boleh makan makanan pedas. Kita boleh saja, asalkan tidak berlebihan, ya.

Baca Juga : Sempat Dianggap Planet Besar seperti Bumi, Ini 5 Mitos dan Fakta Pluto

Lihat video ini juga, yuk!