Keduanya Bisa Menimbulkan Infeksi, Apa Bedanya Bakteri dan Virus?

By Tyas Wening, Sabtu, 30 Maret 2019 | 19:42 WIB
Ilustrasi bakteri Escherichia coli (pixabay/geralt)

Virus Perlu Media atau Inang untuk Berkembang Biak

Kalau bakteri bisa berkembang biak di mana saja dan tidak membutuhkan inang atau media, maka berbeda dengan virus, nih, teman-teman.

Virus merupakan mikroba yang tidak bsia hidup atau berkembang biak tanpa menempel pada inangnya, yaitu makhluk hidup.

Sehingga saat virus sudah menempel di tubuh kita, maka hal ini bisa menimbulkan penyakit.

O iya, ukuran virus juga lebih kecil dari bakteri, lo, dan memiliki material genetik, seperti DNA atau RNA.

Baca Juga : Kita Tidak Sadar Saat Dibius, Ini yang Terjadi di Tubuh Ketika Dibius

Nah, virus ini biasanya akan menempel di suatu sel dan mengambil alih sel-sel tadi dan berkembang biak di sel tersebut.

Virus yang sudah menempel di satu sel biasanya akan mengembangkan virus lain sampai akhirnya sel tempatnya menempel mati.

Sedangkan di kasus lain, virus akan mengubah sel yang normal menjadi sel yang berbahaya bagi tubuh, nih, teman-teman.