Mana yang Ingatannya Lebih Baik, Laki-Laki atau Perempuan?

By Iveta Rahmalia, Kamis, 11 April 2019 | 19:27 WIB
Ingatan. (metamorworks/iStockphoto)

Perempuan Lebih Jago Menghafal Keseharian, Laki-Laki Jago Mengingat Jalan dan Arah

Pernahkah teman-teman mempelajari manusia yang hidup di zaman prasejarah?

Beribu-ribu tahun yang lalu, manusia bertahan hidup dengan cara berburu dan mencari makan.

Laki-laki ditugaskan untuk berburu binatang yang jaraknya cukup jauh. Sementara itu, perempuan biasanya tetap tinggal di rumah atau tempat tinggalnya.

Mereka hanya mencari tanaman, buah-buahan, dan bahan makanan lainnya.

Baca Juga : Yuk, Lakukan 5 Hal Mudah Ini Agar Daya Ingat Kita Meningkat!

Karena ini, otak laki-laki jadi terlatih untuk mengingat arah dan lokasi. Ini karena mereka biasanya harus mencari jalan ketika berburu.

Sementara itu, ingatan perempuan digunakan untuk menghafal ratusan jenis tanaman.

Mereka harus tahu tanaman apa saja yang beracun dan mana yang bisa dipakai untuk mengobati penyakit tertentu.

Kebiasaan ini pun turun dari generasi ke generasi hingga ke manusia modern seperti sekarang.

Perempuan pun lebih bisa menghafal hal yang terjadi setiap hari, sementara laki-laki lebih pandai mengingat jalan dan arah.

Lihat juga video ini, yuk!