Malas Cuci Kaki? Ini Pentingnya Cuci Kaki Sebelum Masuk Ke Rumah

By Sepdian Anindyajati, Senin, 22 April 2019 | 20:12 WIB
Pentingnya mencuci kaki setelah seharian beraktivitas di luar rumah. (Pixabay)

Cara Membersihkan

Nah, untuk menghindari berbagai penyakit tersebut, teman-teman harus rajin dan rutin membersihkan kaki saat masuk rumah setelah seharian beraktivitas di luar.

Nah, berikut ini cara membersihkan kaki yang benar dan bersih.

Pertama, basahi kedua kaki dengan air yang mengalir, kemudian oleskan sabun pada kaki secara merata.

Baca Juga : Dalam Rangka Hari Kartini, Ada Lomba Fashion Show Seru, lo! Intip Keseruannya

Kedua, bersihkan seluruh permukaan kaki, termasuk punggung kaki, telapak, sela-sela jari, di bawah kuku hingga pergelangan kaki.

Ketiga, gosok kaki dengan sabun selama 20-30 detik dan bilas dengan air bersih yang mengalir.

Terakhir, jangan lupa untuk mengeringkan kaki dengan handuk bersih atau tisu agar kaki tidak lembap kembali.

O iya, lakukan cara ini dengan rutin, ya, teman-teman, agar kita terjauhkan dari bakteri dan kuman yang menempel.

Baca Juga : Di Bulgaria Ada Street Library Agar Masyarakatnya Rajin Membaca, lo #AkuBacaAkuTahu

Tonton juga video ini, yuk!