Bukan Yellowstone, Ternyata Ini Taman Nasional Tertua di Dunia

By Sepdian Anindyajati, Kamis, 25 April 2019 | 18:20 WIB
Pemandangan di Mongolia. (Pixabay)

Sejarah Bogd Khan Uul

Bogd Khan Uul tidak langsung ditetapkan menjadi taman nasional, teman-teman.

Jadi, sebelum tahun 1783, Pegunungan Bogd Khan telah ditentapkan sebagai kawasan yang dilindungi penguasa pada saat itu.

Oleh karena di dalam pegunungan ini terdapat Gunung Bogd Khan yang dianggap suci.

Penebangan dan perburuan dilarang dilakukan dalam kawasan tersebut.

Baca Juga : Cari Tahu Kepribadianmu dari Posisi Tahi Lalat di Wajah, yuk!

Kemudian pada 1778, Gubernur Mongolia meminta persetujuan dari Kaisar Qianlong dari Dinasti Qing untuk mengadakan upacara dua kali setahun guna menghormati Pegunungan Bogd Khan Uul.

Setelah delapan hari kemudian, Kaisar memberikan izin untuk mengadakan upacara.

Barulah pada 1783, pemerintah lokal Dinasti Qin menetapkan Bogd Khan sebagai situs yang dilindungi karena keindahan alamnya.

Baca Juga : Jarang Diketahui, Ini Pemandangan Indah nan Hijau di Argapura, Majalengka