Bukan Cuma Indonesia, Penduduk di 7 Negara Ini Juga Suka Makanan Pedas

By Avisena Ashari, Selasa, 30 April 2019 | 19:37 WIB
Ilustrasi Kepedasan (Majalah Bobo)

Bobo.id - Apakah kamu termasuk penggemar pedas?

Meski cabai berasal dari Amerika Selatan, penduduk Indonesia dikenal menyukai sensasi pedas, teman-teman.

Hidangan khas Indonesia juga banyak yang menggunakan cabai sebagai bumbunya.

Namun rupanya bukan hanya penduduk Indonesia yang suka makanan pedas, lo.

Cari tahu, yuk, negara yang suka makan hidangan pedas!

Bhutan

Bhutan adalah negara kerajaan yang berbatasan dengan India dan Tibet, teman-teman.

Penduduk di sana sangat suka makanan pedas. Sampai-sampai cabai bukan dijadikan bumbu, melainkan sayuran.

Bahkan, makanan nasional di Bhutan terbuat dari campuran keju dan cabai. Nama hidangannya adalah ema datshi.

Baca Juga : Di Negara Ini, Cabai Dimakan Sebagai Sayuran dalam Masakan

Tiongkok

Kalau di Tiongkok, tidak semua penduduknya menyukai makanan pedas.

Namun, penduduk di provinsi Hunan, Shichuan, Yunnan, dan Guizhou menyukai pedas, teman-teman.

Hidangan yang khas di wilayah ini adalah kepala ikan kukus yang diselimuti dengan bumbu pedas. Bumbu ini terdiri dari potongan cabai, daun bawang, dan bawang putih.