Gawat, Kurangnya Kotoran Kuda Nil Membuat Ekosistem Danau Afrika Terancam

By Avisena Ashari, Jumat, 3 Mei 2019 | 16:02 WIB
Ilustrasi kuda nil di Afrika (MaxPixel's contributors)

 

Bobo.id - Kuda nil si kuda air rupanya memiliki peran penting dalam keberlangsungan ekosistem danau di Afrika, teman-teman.

Lebih tepatnya, kotoran kuda nil diperlakukan untuk membuat kondisi alam yang sehat di sana.

Namun sekarang ekosistem di danau Victoria Afrika sedang terancam karena kekurangan kotoran kuda nil.

Coba kita cari tahu, yuk!

Manfaat Kotoran Kuda Nil untuk Ekosistem Danau Afrika

Tim peneliti yang dipimpin oleh Universitas Antwerp mengungkapkan fakta pentingnya kotoran kuda nil bagi ekosistem danau di Afrika, teman-teman.

Menurut tim peneliti, kotoran kuda nil berpengaruh pada kelangsungan ekosistem di hilir Sungai Mara.

Kenapa kotoran kuda nil begitu penting, ya?

Rupanya, kotoran kuda nil membantu meningkatkan kadar oksigen dalam air di Danau Victoria, teman-teman.

Naiknya kadar oksigen dalam air ini membantu kehidupan spesies dalam ekosistem danau tersebut.

Baca Juga : Tidak Punya Bulu, Jenis Guinea Pig Ini Terlihat seperti Bayi Kuda Nil