Sering Berjalan Meliuk, Ternyata Ular Juga Bisa Berjalan Lurus, lo!

By Cirana Merisa, Selasa, 18 Juni 2019 | 15:32 WIB
Ular karang. (Pixabay)

Punya Empat Cara untuk Bergerak

Tahukah teman-teman? Ternyata ular punya empat cara untuk bergerak dan salah satunya lurus seperti kereta.

Serpentine adalah yang biasa kita lihat, yaitu gerakan meliuk ke kiri dan kanan.

Gerakan ini digunakan ketika ular melalui bidang terbuka yang kasar atau sedang melalui air.

Baca Juga: Ini 5 Kebiasaan Orang Korea yang Jarang Dilakukan Orang Lain di Dunia

Lalu, ada concertina, yaitu gerakan ular menarik tubuhnya hingga tertekuk dan meluruskan tubuhnya untuk bergerak maju.

Ada juga sidewinding, yaitu gerakan ular membuat gelombang ke samping dan atas-bawah.

Gerakan ini membantu ular untuk bergerak cepat sambil mengurangi kontak langsung dengan tanah sehingga cocok digunakan oleh spesies padang gurun.

Nah, yang terakhir adalah rectilinear di mana ular bergerak lurus dengan sedikit gerakan ke samping menyerupai kereta.

Baca Juga: Tak Hanya Susu, 7 Makanan Ini Juga Mengandung Banyak Kalsium