Keren, Poster di Bioskop Ini Masih Dilukis Menggunakan Tangan, lo!

By Tyas Wening, Rabu, 19 Juni 2019 | 19:00 WIB
Poster film Toy Story 4 di Bioskop Rajawali Purwokerto (Twitter/@bicaraboxoffice)

Walaupun ada beberap versi poster yang dirilis, biasanya hanya satu jenis poster saja yang dipasang di bioskop.

Nah, berbagai poster film bisa teman-teman lihat di bagian dalam maupun luar bioskop ketika menuju ke dalam teater.

Poster Spider-Man di Bioskop Rajawali, Purwokerto (Twitter/@bicaraboxoffice)

Namun poster yang ada di sebuah bioskop di kota Purwokerto, yaitu Bioskop Rajawali, terlihat unik dan berbeda dengan poster yang ada di bioskop lain yang biasa teman-teman kunjungi, lo.

Poster besar yang terpasang di bagian luar bioskop ini tidak dibuat menggunakan komputer, nih, teman-teman.

Ternyata poster yang dipasang di bagian luar bioskop ini digambar secara manual menggunakan tangan oleh pelukis poster yang ada di Bioskop Rajawali.

Baca Juga: Bisa Membuat Kue Semakin Cantik, Fondant Terbuat Dari Apa, ya?

Bioskop Rajawali Punya Poster Film yang Berbeda

Kalau di kota teman-teman ada beberapa bioskop, kita bisa melihat, nih, hampir di setiap bioskop punya poster yang sama di bioskop.

Namun poster yang dipasang di Bioskop Rajawali ini berbeda dengan poster di bioskop lainnya, karena sang pelukis poster akan membuat poster yang berbeda dengan poster yang diberikan oleh pihak film untuk promosi.